NABIRE - Sekolah Tinggi Ilmu Pembangunan Masyarakat Desa (STPMD) “APMD” Yogyakarta menggelar wisuda secara virtual kepada 24 mahasiswa Pasca Sarjana Program Magister Ilmu Pemerintahan Kelas Khusus Dogiyai dari Gedung Sutopo STPMD “APMD”, Jalan Timoho, Yogyakarta, Sabtu (14/8/21).
Para mahasiswa (Bupati Dogiyai Yakobus Dumupa dan 23 ASN Kabupaten Dogiyai) tersebut mengikuti prosesi Sidang Senat Terbuka dari Auditorium LPP RRI Jalan Merdeka, Nabire, Kabupaten Nabire.
Asisten III Bidang Adminitrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Dogiyai, Drs. Samuel Rihi, M.Si bertindak sebagai Anggota Senat Luar Biasa STPMD “APMD” Yogyakarta guna memindahkan kucir para wisudawan/i. Rihi sebelumnya telah ditunjuk Ketua STPMD “APMD” Yogyakarta Dr. Sutoro Eko Yunanto melalui surat tugas nomor 245/I/T/2021.
Ketua STPMD “APMD” Yogyakarta Dr. Sutoro Eko Yunanto dalam sambutanya mengatakan, wisuda Program Magister Ilmu Pemerintahan STPMD “APMD” Kelas Khusus Dogiyai membahagiakan meski awalnya penuh dengan dinamika. Namun, dengan pemindahan kuncir menandai bahwa para wisudawan menjadi ‘sujana’, orang yang penuh kebajikan.
Dikatakan Yunanto, 24 mahasiswa pasca sarjana yang ia wisudakan tersebut melaluli proses perkulian selama 2 tahun (sejak Juli 2019 hingga Juli 2021) dan kini semuanya telah lulus dan lolos menjadi Magister Ilmu Pemerintahan.
“Para wisudawan yang semuanya ASN Dogiyai, ini memulai kuliah pada Juli 2019 pada Program Magister Ilmu Pemerintahan di STPMD “APMD” Kelas Khusus Dogiyai Yogyakarta. Tentu terlebih dahulu kami dan Pemda Dogiyai teken nota kesepahaman kerja sama atau Memorandum of Agreement (MoA) pada 19 Februari 2019 di Yogyakarta,” imbuh Yunonto.
Ditegaskan Yunanto, para lulusan harus mempunyai kemampuan berpikir, thinking yang lebih atau talking, berbicara kepada pemerintah dan masyar
“Ini menjadi semangat STPMD “APMD” Yogyakarta. Mudah-mudahan bisa menjadi semangat wisudawan. Selamat melayani dan melindungi rakyat Dogiyai,” pinta Yunanto.
Sementara itu, Asisten III Bidang Adminitrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Dogiyai, Drs. Samuel Rihi, M.Si yang bertindak sebagai Anggota Senat Luar Biasa STPMD “APMD” Yogyakarta di Nabire kepada awak media mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada senat perguruan tinggi yang menugaskan dirinya sebagai anggota senat luar biasa untuk memindahkan kucir para wisudawan dan menjadi ketua panitia pelaksanaan acara wisuda.
Lebih dari itu, Rihi mengapresiasi kepada pihak penyelenggara dan pihak pengelolah STPMD “APMD” yang telah bermitra dan berkontribusi untuk mengembangkan SDM ASN guna melayani masyarakat Dogiyai.
Menurut Rihi, tentu langkah ini merupakan wujud dari visi dan misi salah satu kebijakan yang dilakukan pada pemerintahan Yakobus Dumupa dan Oskar Makai “YAOK” dalam rangka mewujudkan visi dan misi guna mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi ASN.
“Bupati Dogiyai Pak Yakobus Dumupa dan Wakil Bupati Pak Oskar Makai sungguh mewujudkan salah satu misi dari visi Dogiyai Bahagia sehingga hari ini kita bisa saksikan pengukuhan 24 lulusan Magister Ilmu Pemerintahan yang merupakan putra-putri Dogiyai,” katanya.
Dalam acara wisuda tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Dogiyai, Oskar Makai, Ketua DPRD kabupaten Dogiyai, Alex Anou, Sekda Kabupaten Dogiyai, Drs. Petrus Agapa, Kepala Badan Kepegawian Daerah dan Pengambanga SDM, Yance Agapa, SH, para pimpinan OPD, Istri, Suami dan sanak saudara/i dari wisudawan/i serta tamu undangan lainnya. (eby)