NABIRE - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah dalam APBD tahun 2023 ini, telah menganggarkan dana untuk pembangunan jalan Kalibobo-Bandara Karadiri, Nabire Barat. Data yang dihimpun dari laman spse.lkpp.go.id, proyek pembangunan yang berada di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Tengah ini dengan pagu dana sebesar Rp 46.847.036.015.
Dari data di laman itu, sekitar 50 perusahaan ikut mendaftar lelang pekerjaan itu. Sesuai data dokumen uraian singkat pekerjaan, dipatok waktu pelaksanaan 90 hari kalendersejak dikeluarkannya Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK).
Sesuai jadwal lelang, pemenang lelang akan diumumkan pada 20 September 2023, dengan masa sanggah dari tanggal 20 September 2023 hingga 25 September 2023. Surat Penunjukan Penyedia Barang/Jasa pada tanggal 26 September 2023 sampai 29 September 2023. Dan penanda tanganan kontrak pada antara tanggal 26 September 2023 hingga 29 September 2023. (ros)