NABIRE - Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Nabire menggelar dies natalis ke-10 tahun 2023 di Kapel Pastoral Thomas Degei STAK Nabire, Sabtu (16/09/23). Dies natalis diawali ibadah syukur, dengan sorotan tema, "Berpikir untuk sehat, bersih dan teratur (Filipi 4:8)” dengan sub tema "Melalui dies natalis yang ke-10 kita belajar untuk memimpin diri, berpikir sehat, bersih dan teratur.” Seusai ibadah syukur, dilanjutkan dengan pemotongan kue ulang tahun oleh Rektor STAK Nabire, DR. Yance Nawipa, M.Th.
Dikatakan Rektor STAK Nabire, DR. Yance Nawipa, M.Th, tiap tahun minat mahasiswa baru masuk STAK Nabire mencapai 100 orang lebih. Kendala yang dihadapi yakni soal sarana ruang kuliah. Untuk itu, pengembangan kedepan perlu perhatian semua komponen. Karena mahasiswa berasal dari 8 kabupaten sehingga Pemerintah Provinsi Papua Tengah dan 8 kabupaten yang ada harus memberikan perhatian serius dan sungguh-sungguh.
Dirinya menyampaikan terima kasih kepada 3 bupati yang telah membantu diantaranya, Bupati Paniai, Bupati Deiyai dan Bupati Dogiyai.
Lebih lanjut dikatakan, status STAK Nabire sudah akreditasi sehingga ada berapa jurusan yang dibuka berdasarkan izin dari Kementerian Agama RI. Diantaranya, Program Studi S1 Pendidikan Kristen, Program Studi S1 Teologi, Program Studi Pasca Sarjana S2 Pendidikan Agama Kristen, Program studi Pasca Sarjana S2 Teologi.
Sementara itu, Ketua Panitia Dies Natalis, Amina Kayame, M.Pd, menyampaikan terimakasih kepada Tuhan atas penyertaan-Nya sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik. Terimakasih juga disampaikan kepada dosen serta para mahasiswa serta donatur yang telah membantu secara moril maupun materil sehingga kegiatan dies natalis STAK Nabire bisa berjalan dengan sukses.
Dies natalis STAK Nabire turut dihadiri Penjabat Gubernur Papua Tengah diwakili Asisten I Setda Bidan Pemerintahan Provinsi Papua Tengah, Bupati Nabire diwakili staf ahli bupati, ketua yayasan, penasihat yayasan STAK Nabire, Ketua Klasis GKIP (KINGMI) Nabire Kota, Ketua Klasis GKIP (Kingmi) Wanggar, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Nabire, para dosen dan mahasiswa STAK serta tamu undangan lainnya.
Majukan Pembangunan Papua Tengah Melalui Pendidikan
Memajukan pembangunan Provinsi Papua Tengah melalui pendidikan, salah satunya melalui Sekolah Tinggi Agama Kristen (STAK) Nabire. Hal ini disampaikan sambutan Pj Gubernur Papua Tengah, DR. Ribka Haluk, S.Sos, MM yang dibacakan Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Papua Tengah, Ausilius You, S.Pd, MM, MH., saat kegiatan dies natalis ke-10 STAK Nabire, Sabtu (16/09/23).
Lebih lanjut dirinya mengajak kita semua mengedepankan kebersamaan dan mewujudkan pendidikan. (modes)